Verifikasi Lapangan Lomba Bank Sampah Pengolahan Sampah Organik Bumi Lestari RW 10 Kelurahan Cokrodiningratan

Cokrodiningratan - Jum'at, 27 Oktober 2023 telah dilaksanakan Verifikasi Lapangan Lomba Bank Sampah Pengolahan Sampah Organik di Bank Sampah Bumi Lestari RW 10 Kelurahan Cokrodiningratan. 
Dihadiri oleh Tim Juri dari Dinas Lingkungan Hidup, Mantri Pamong Praja Kemantren Jetis Ibu Rini Rahmawati, S.I.P., M.I.P., Lurah Cokrodiningratan Bapak Andityo Bagus Baskoro, S.T., M.Eng., staf Kemantren Jetis, Staf Kelurahan Cokrodiningratan, Ketua Bank Sampah Bumi Lestari, Ketua RW 10 Kelurahan Cokrodiningratan, pengurus serta anggota Bank Sampah Bumi Lestari.

Dalam sambutannya Bapak Andityo Bagus Baskoro, S.T., M.Eng menyampaikan ucapan selamat datang kepada tim juri lomba bank sampah kategori pengolah sampah organik, ucapan terimakasih kepada tim juri dari Dinas Lingkungan Hidup yang telah memfasilitasi, semoga ke depannya tetap ada karena ini adalah apresiasi Pemerintah Kota terhadap masyarakat untuk menangguli sampah. Bank Sampah Bumi Lestari berdiri tahun 2010, tepatnya 14 Oktober 2010 yang di Ketuai oleh Ibu Koespilah dan dibantu 9 orang pengurus bank sampah. Bank Sampah Bumi Lestari sudah mempunyai 212 nasabah dari 271 KK yang tersebar di RW 10 RT 48-54, bank sampah sudah mencapai 80% cakupan layanan tertinggi di RT 49, di dalam satu KK ada 2 bahkan 3 KK.
Jadwal operasional setiap minggu pukul 08.00 WIB - selesai, sosialisasi terlebih dahulu dilakukan oleh pengurus bank sampah kepada warga RW 10, telah dilakukan pelaksanaan ember tumpuk, pelatihan demplot magot, sosialisasi terkait mbah dirjo dan pemanfaatan biopori ala Jogja. Sarana dan prasarana dari bank sampah Bumi Lestari ada 12 unit kompos terbesar, 65 ember tumpuk, 3 unit galon tumpuk dalam kondisi baik dan dapat difungsikan.
Dari bulan Januari samapi dengan September keberadaan bank sampah mampu mengolah 105,9kg perhari, bekerjasama dengan kelompok tani dan bisa memproduksi kompos sekitar 122kg.
Bank Sampah Bumi Lestari mempunyai inovasi, inovasi dari bank sampah Bumi Lestari adalah sebuah aplikasi android bank sampahku yang bisa digunakan untuk nasabah bank sampah Bumi Lestari. Adanya aplikasi bank sampahku harapannya mampu merubah pandangan masyarakat yang menganggap bank sampah Bumi Lestari cenderung lambat dan kurang efisien. Ketika nasabah datang ke bank sampah dilakukan pencatatan transaksi sampah secara ditigital.
Kemudian bank sampah yang menjadi binaan Bumi Lestari adalah bank Sampah Kantong Rejeki RW 04, yang kebetulan tahun ini ikut mendapat kesempatan mengikuti lomba bank sampah kategori pembina.

Evaluasi dari tim juri adalah juri mengucapkan terimakasih atas sambutan yang baik dan sudah diajak jalan-jalan ke wilayah rw 10, sudah di ceritakan bagaimana pengolahan sampah di bank sampah Bumi Lestari, baik dan bagus karena berbagai metode sudah dilaksanakan.
Tambahan sedikit dari juri yaitu :

1. Melakukan kerja sama jejaring dengan kelompok tani, kedepannya agar membuat MOU jadi lebih enak dan baik untuk administrasi.
2. Jalan Depan SD Gondolayu masih wilayah RW 10 dan masih banyak yang kosong, mohon diberi penghijauan.
3. Pengolahan sampah organik secara komunal kedepannya bisa di tingkatkan lagi.
3. Sampah organik keluarga lebih di sosialisasikan, metode apa yg cocok diterapkan untuk rumah tangga.
4. Demplot magot sudah berjalan baik kedepannya bisa dikelola dengan lebih baik lagi, bisa konsul dengan ahli magot atau Dinas Lingkungan Hidup bagaimana magot yang ideal.

Untuk keseluruhan sudah cukup baik, bagus kompak dan semangat, apapun hasinya tetap kompak.

COKRO JUARA, JUJUR RAMAH SEJAHTERA.